Tag: tips

Inspirasi Kamar Apartemen Agar Terlihat Luas

1. Gunakan Warna Senada

menata ruangan apartemen dengan warna senada

Hindari warna yang berbenturan antara dinding dengan furnitur. Gunakanlah warna yang senada sesuai dengan nuansa yang Anda inginkan. Jika Anda ingin nuansa yang tenang dan minimalis, warna earth tone dapat jadi pilihan. Sebagai referensi, Anda dapat melihat virtual tour di situs The Prominade Apartment sesuai dengan tipe apartemen yang tersedia.

2. Penataan secara Vertikal

Tips menata raungan apartemen berikutnya yang bisa Anda lakukan adalah, menata furnitur secara vertikal. Misalnya, lebih baik memilih lemari dengan tinggi ke atas, daripada lebar ke samping. Hal ini berlaku juga untuk penataan dekorasi dan furnitur lainnya, dengan begitu apartemen akan terlihat minimalis dan rapi.

Baca Juga:

5 Hotel Instagramable di Jogja Dekat Tempat Wisata

3. Manfaatkan Furnitur Tersembunyi

Tinggal di apartemen studio tapi ingin punya ruang tamu? Tidak masalah, Anda bisa memanfaatkan furnitur tersembunyi, seperti kasur lipat. Kasur lipat ini bisa berupa wall bed atau kasur yang dilipat ke dinding maupun sofa bed, kasur yang jika dilipat akan membentuk sofa. Kelebihannya, Anda akan memiliki space lebih untuk dijadikan ruang tamu.

4. Gunakan Warna Gelap Untuk Langit-Langit

tips menata apartemen dengan warna gelap
Source: Pinterest

Anda juga bisa menciptakan kesan luas dengan menata ruangan apartemen menggunakan warna gelap pada langit-langit. Misalnya, jika dinding Anda menggunakan warna biru laut, maka pada langit-langit gunakanlah warna biru dongker. Perpaduan warna cerah dan gelap ini akan membuat langit-langit terlihat lebih tinggi. Jika apartemen terlihat lapang, tentu suasana menjadi lebih nyaman, bukan?

5. Buat Tempat Penyimpanan

Hal yang sering dilupakan saat tinggal di apartemen adalah membuat tempat penyimpanan. Padahal tempat penyimpanan ini berperan sangat penting saat Anda ingin meletakkan barang-barang pribadi secara cepat dan praktis. Anda bisa membuat tempat penyimpanan di laci bawah kasur ataupun laci yang menempel pada dinding.

Itulah beberapa tips menata ruangan apartemen untuk menciptakan suasana terasa lebih luas dan nyaman. Selain menjalani tips-tips tersebut, jangan lupa untuk menghindari kesalahan yang sering dilakukan agar proses penataan ruang apartemen sesuai ekspektasi.

Baca Juga:

10 Inspirasi Desain Interior Penthouse ala Drama Korea

Tips Dapat Diskon Hotel Lebih Murah

Agar lebih hemat,  simak Tips Dapat Diskon Hotel yang bisa Anda terapkan di bawah ini!

Tips Dapat Diskon Hotel

1. Cari Hotel Baru Grand Opening

Hotel yang baru dibuka biasanya menawarkan promo dengan harga yang sangat terjangkau. Lakukan pencarian apakah ada hotel yang baru buka di kota tempat tinggal Anda dan kunjungi websitenya untuk informasi lebih lanjut. Saat ini, Azana Hotel membuka dua cabang baru yaitu Azana Style Bandara Hotel Jakarta dan Trio Azana Style Kebumen siap untuk menyambut tamu dengan promo grand opening!

2. Tips Dapat Diskon Hotel Dengan Menjadi Member Hotel

Akan ada banyak keuntungan yang bisa Anda dapatkan dengan menjadi member hotel. Semakin sering Anda menginap di hotel tersebut, semakin besar poin yang Anda kumpulkan. Poin-poin ini biasanya akan menjadi diskon potongan harga kamar, makanan, atau upgrade kamar. Anda bisa mengunjungi azanahotel.id untuk menjadi member The Azana Hotels & Resorts.

3. Pilih Hotel yang Dekat dengan Lokasi Wisata

Bagi Anda yang ingin menginap, pertimbangkan lagi jarak lokasi wisata dengan hotel tempat Anda menginap. Meskipun Anda memperoleh hotel dengan harga yang terbilang murah, tetapi bila jaraknya lumayan jauh, maka budget Anda pun akan membengkak. Lebih baik Anda memilih hotel dengan harga sekitar Rp600 ribuan per malam yang jaraknya dekat dibandingkan dengan hotel seharga Rp550 ribu tapi memiliki jarak yang jauh. Sebab, biaya transportasi sendiri bisa mencapai sekitar Rp100 ribu bila Anda menggunakan taksi.

4. Tawarkan Barter Review

Untuk menjalankan tips yang satu ini setidaknya Anda harus memiliki pembaca dan follower tetap. Bukan hanya travel blogger, saat ini selebriti atau bahkan influencer pun sudah banyak dilirik hotel untuk berkolaborasi. Coba tawarkan review hotel yang akan Anda posting di social media atau blog, sebagai ganti dari kamar gratis. Pastikan review yang jujur dan membangun agar hubungan dengan hotel pun baik.

5. Membeli Paket Bundling

Bagi Anda yang ingin berpergian ke luar kota sekaligus menginap, alangkah baiknya membeli paket bundling tiket pesawat dan hotel sekaligus. Terkadang, harga bundling terhitung lebih murah karena adanya deal khusus agen tiket dengan pihak hotel. Di Traveloka sendiri misalnya, juga menjual paket bundling tiket pesawat dan hotel yang dijual dengan harga lebih murah. Tentunya hal ini akan memudahkan Anda yang ingin jalan-jalan ke luar kota atau pulau dengan budget yang terbatas.